Visitor

Minggu, 25 Februari 2024

MELANDA Lumajang Tampil di Trotoar Pendopo Aryawiraraja


LJJS Portal,- Dinas Pemuda dan Olahraga melalui bidang kepemudaan menggelar penampilan Malam Ekshibisi dan Lakon Anak Muda (MELANDA) Lumajang, Minggu, 25 Februari 2024. Namun, kali ini, penampilan tersebut memiliki sentuhan yang berbeda karena diselenggarakan pada pagi hari, seiring dengan acara Car Free Day yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Lumajang.

Program pagi ini menampilkan bakat-bakat musik dari Shavira Music Entertainment yang dibimbing oleh Yuniar Eka Putra. Tempat yang dipilih untuk penampilan kali ini adalah trotoar pendopo area Wiraraja, sebuah lokasi di Kabupaten Lumajang yang menjadi tempat bagi anak-anak muda untuk berkreasi dan mengekspresikan seni mereka.

Kegiatan ini mendapat sambutan yang luar biasa dari masyarakat, terbukti dari antusiasme para penonton yang memadati area trotoar pendopo Aryawiraraja. Dengan penampilan dari 5 grup band, kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 06.00 pagi hingga pukul 08.30.

Baik para pemain maupun penonton menunjukkan antusiasme yang tinggi terhadap kegiatan ini, mengingat ini merupakan kali pertama Dispora menyelenggarakan program MELANDA pada pagi hari.

Bekti Sawiji, Kepala Bidang Kepemudaan Dinas Pemuda dan Olahraga, menyambut baik kegiatan ini dan berharap agar para pemuda yang memiliki komunitas seni pertunjukan dapat mengisi acara MELANDA ini dengan mendaftarkan diri ke kantor Dinas Pemuda dan Olahraga.

Acara MELANDA ini terbuka bagi para pemuda yang memiliki kreativitas dalam seni pertunjukan, tidak terbatas pada seni musik, tetapi juga meliputi seni tari, seni rupa, teater, sastra, dan berbagai seni pertunjukan lainnya.

#ljjs #pemudalumajang #profilepemuda #portalljjs #lumajangkab #journalist #disporalumajang #disporajatim #kadisporalumajang #kabidpemuda #bidangpemuda #16-30tahun #2024 #pemudajurnalis #jurnalismuda

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Meriah! Hari Bhayangkara ke-78 Tahun Ini, Turut Dimeriahkan Oleh PJ Bupati Lumajang

LJJS Portal,  Lumajang - Pj Bupati Lumajang Indah Wahyuni, S.H., M.Si. menghadiri upacara Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024 yang dilaksanaka...